Laman

Sabtu, 05 Oktober 2019

KEGIATAN KERJA BAKTI WARGA TEMPURSARI

Rejasa – Pada hari minggu, 29 September 2019. Seluruh warga tempursari RT01/01 kelurahan rejasa mengadakan kerja bakti. Kegiatan ini bertujuan untuk membersihkan dan memperindah lingkungan sekitar. Kegiatan ini dilakukan di lingkungan RT01/01 dan sekitarnya. 

Pada hari Sabtu atau sehari sebelum pelaksanaan, Ketua RT Tekun pamuji mengatakan “Lingkungan kita saat ini sangatlah kumuh karena banyaknya limbah plastik, karena plastik tidak dapat di daur ulang kembali, dan para warga seenaknya saja membuang sampah itu di pinggir jalan sehingga tempat itu menjadi tercemar. Jadi harapan saya kita semua dapat membersihkan kekacauan itu dan saya harap mulai sekarang kita dapat mencegah penggunaan sampah plastik yang berlebihan sehingga tidak membuat lingkungan menjadi tercemar, maka pada hari minggu saya akan mengajak seluruh warga untuk membersihkan lingkungan kita”, kata Pak RT

Kegiatan ini diawali dengan membersihkan sampah yang ada di pinggir jalan. Setelah semua sampah bersih, kemudian mereka bersama-sama menanam bunga-bunga dan pepohonan yang bertujuan utuk memperindah jalan dan mengurangi polusi udara yang disebabkan oleh kendaraan yang sering melintas di jalan itu. Setelah semua selesai ditanam, mereka berkumpul dan Ketua RT mengucapkan sangat berterimakasih atas partisipasi warga yang telah mau bersusah-susah membersihkan jalan, dan beliau mengatakan “Semoga semua tenaga yang telah bapak/ibu/adik/kakak keluarkan untuk membantu pelaksanaan kegiatan ini semoga digantikan oleh Allah SWT berlipat-lipat ganda Aminnn”, katanya

Reporter PISS: Annissaa Nur Hidayah VIII B


0 komentar:

Posting Komentar